Aceh Utara – Ikatan Alumni Dayah Tanoh Mirah (IKAT ADAT), kembali menggelar pengajian rutin bulanan. Pengajian kali ini bertempat di Masjid Sirajul Mukhlisin, Gampong Punti SB, Kecamatan Tanah Luas, Kabupaten Aceh Utara, Rabu, (8/3/2023).
Pengajian ini merupakan pengajian yang ke 17, dilaksanakan setiap Rabu awal bulan. Hadir sebagai guru (Masyayikh) pada pertemuan kali ini, Tgk. H. Nurdin, (Abati Buloh), membahas seputar puasa.
Dalam penyampaiannya, Abati Buloh menyampaikan 13 Permasalahan yang terkait dengan puasa, yaitu, tentang makan sahur sebelum jam 12 malam, mengacu pada kitab Hasyiyah al-Bajuri, jilid.1, halaman 293. Darul kutub ilmiyah.
Permasalahan tentang masuk air ke rongga ketika mandi, mengacu pada kitab I’anat at-Thalibin, jilid 2, halaman 264 dan 265.
Permasalahan suntik dan infus saat berpuasa, kitab Hasyiyah Al Qalyubi, jilid 2, halaman 71 dan At-Taqrir as-Sadidat, halaman 452.
Menduga waktu berbuka sudah tiba, kitab Al-Kifayat al-Akhyar, jilid 1, halaman 199.
Tuduhan Bid’ah do’a berbuka yang sudah lazim dibaca, kitab Tuhfat Al Muhtaj, jilid 3, halaman 425.
Berbuka puasa karena pekerjaan berat, mengacu pada kitab busyralkarim (Syarah muqaddimah al-hadhramiyyah), Syeikh Al-Hadrami, halaman 558 dan kitab Nihayat az-Zain, halaman 189.
Hukum sikat gigi malam hari dan dampak tidak gosok gigi sehabis sahur, kitab Nihayat al-Muhtaj, jilid 3, halaman 171 dan kitab Fatafa al-Ramali, jilid 2, halaman 71-72.
Mengunyah makanan untuk bayi dan aroma tersisa setelah mencicipi masakan, kitab Hasyiyah al-Jamal, jilid 2, halaman 329 dan kitab Hasyiyah asy-Syarwani, jilid 3, halaman 425, Maktabah.
Musafir sesudah fajar dan membuka Puasa, kitab Mughni al-Muhtaj, Syirbini jilid 2, halaman 169, Maktabah Syamilah dan kitab Al-Majmu’ an-Nawawi , jilid 6, halaman 260.
Menjual makanan di siang hari, mengacu pada kitab I’anat at-Thalibin, jilid 3, halaman 30.
Sopir sering membatalkan puasa, kitab Hasyiyata Qalyubi wa A’mirah, Jilid 2, halaman 88 dan kitab I’anat at-Thalibin, jilid 2, halaman 267.
Menyegerakan fidyah puasa, mengacu pada kitab Al-Majmu’ an-Nawawi, jilid 6, halaman 260.
Memasukkan anus bagi penderita ambeien, mengacu pada kitab Tuhfat al-Muhtaj, jilid 3, halaman 404.
Sekjen Ikat Adat Pusat, Tgk H. Muhammad Nur, M.Si, mengatakan, pengajian rutin alumni Dayah Abu Tanoh Mirah ini dilakukan setiap Rabu awal bulan di seluruh Aceh,
“Kegiatan ini rutin dilakukan di seluruh Aceh, yang terlibat di sini seluruh alumni Dayah, tokoh, cendikiawan dan masyarakat, materi yang disampaikan terserah dari panitia atau yang punya tempat,” sebut Tgk. M. Nur.
Dia berharap, ke depan seluruh masyarakat Aceh Untuk Melibatkan diri dalam pengajian, baik pengajian yang dilakukan oleh alumni Dayah Abu Tanoh Mirah, dan juga pengajian yang dilakukan oleh alumni yang lain.
“Kita sangat mengharapkan seluruh masyarakat Aceh untuk membuka hati, membuka diri, untuk terus mengikuti pengajian, karena dengan pengajian ini akan membuka rahmat dan maghfirah kepada seluruh masyarakat yang ada di Aceh,” Tutup Tgk. M Nur.
Geuchik Gampong Punti SB, Mahyeddin dan Imum Raja Masjid Sirajul Mukhlisin, Abah Muraqi, menyambut baik pengajian yang dilaksanakan IKAT ADAT di Desa mereka.
Menurutnya, dengan pengajian ini dapat mencerdaskan dan menambah wawasan bagi umat di bidang agama, khususnya yang berada dalam Kemasjidan Sirajul Mukhlisin.[]