Indeks
News  

Peran Sains Data pada Proses Pembelajaran dan Riset

Peran Sains Data pada Proses Pembelajaran dan Riset
Peran Sains Data pada Proses Pembelajaran dan Riset (Ilustrasi/iStock)

Jakarta – Perkembangan teknologi dan situasi pandemi Covid-19 yang baru saja berlalu mengubah tren pembelajaran dengan cepat. Proses belajar secara daring mendorong digitalisasi data pembelajaran.

Data pendidikan dalam bentuk digital meningkat pesat. Kendati demikian, hal tersebut menghadirkan tantangan pengolahan dan analisis data pendidikan yang besar sehingga memberikan manfaat bagi penyelenggaraan pembelajaran. Teknologi big data membantu pengolahan data pendidikan skala besar.

“Sains dan data sangat berperan penting dalam berbagai disiplin bidang ilmu, termasuk pada bidang pendidikan dan riset. Pengolahan data dan analisis data bisa membantu aktivitas kita dalam kehidupan sehari-hari, serta dapat meningkatkan kinerja dan efisien kerja,” jelas Kepala Organisasi Riset Elektronika dan Informatika Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Budi Prawara, pada webinar “Peran Sains Data pada Proses Pembelajaran dan Riset”, Rabu (12/4).

Situasi pendidikan pascapandemi, lanjut dia, adalah Indonesia and Demograpic, Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), lembaga akreditasi mandiri, teaching and learning go vitual. Artinya, new normal tidak kembali persis saat sebelum pandemi terjadi.

“Dukungan terkait penyelenggaraan riset atau research system support, dan hal tersebut di atas membutuhkan penelitian ilmiah dan data dalam dunia pendidikan. Pemanfaatan big data dalam dunia pendidikan berkaitan dengan Learning Analytics (LA) dan Educational Data Mining (EDM), yang diharapkan menghasilkan new knowledge,” jelas Kepala Lab Digital Library and Distance Learning Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia Harry Budi Santoso.

Lebih lanjut dirinya memaparkan bahwa pengolahan data skala besar memerlukan sumber daya yang memadai, inisiatif resources sharing sangat diperlukan. Data ini juga tidak hanya sekedar diambil apa adanya, tetapi diperlukan upaya sistematis dan berkesinambungan untuk mendapatkan data yang memadai, sesuai kebutuhan jangka pendek dan jangka panjang.

Sementara itu, Peneliti Ahli Muda Pusat Riset Sains Data dan Informasi (PRSDI) BRIN Lia Sadita menjelaskan, educational process mining adalah pembelajaran siswa berdasarkan data log untuk mengetahui cara siswa belajar. “Peningkatan pengunaan data untuk pembelajaran daring, dengan adanya data yang tersimpan secara digital maka kita bisa mengolah data itu dan memanfaatkan lagi untuk dunia pendidikan,” tuturnya.

Educational process mining berfokus pada analisis proses dari awal sampai akhir proses belajar yang biasa disebut end-to-end process. EDM merupakan suatu bidang ilmu yang melibatkan bidang lain, seperti bidang pendidikan, statistik, dan ilmu komputer. Sehingga, perlu kolaborasi multidisiplin ilmu.

“Pada intinya, EDM berupaya meningkatkan capaian pembelajaran dengan melakukan mining data dan analisis data dalam proses belajar. Pengenalan proses mining bertujuan untuk menemukan, memantau, serta memperbaiki proses riil dengan melakukan ekstraksi pengetahuan dari event log yang diperoleh dari sistem informasi,” jelas Lia.

Di akhir pemaparan, narasumber webinar ini ditutup dengan presentasi tentang Perancangan Biorepository untuk Basis Data Metabolit Ikan, Metode Systematic Literature Review dan Benchmarking.

“Penelitian ini merupakan implementasi dari perancangan basis data, dimana data tersebut diperlukan untuk kelangsungan riset dan pendidikan terutama dalam bidang perikanan,” jelas Peneliti Ahli Muda PRSDI BRIN Ira Maryati.

Dia menyampaikan, tujuan dari penelitian ini menggunakan metode systematic literature review dan benchmarking dalam merancang desain basis data pada metabolit ikan, dengan menggunakan database metabolite. “Database metabolite harus dikembangkan tersendiri karena merupakan data yang spesifik yang tidak bisa digabung dengan data lain, agar mudah dicari dan dipergunakan untuk penelitian dan pendidikan,” jelasnya.

Kepala PRSDI BRIN Esa Prakarsa mengungkapkan, acara ini diharapkan menjadi forum kolaborasi penelitian riset ke depan, dan riset-riset yang dipaparkan menambah wawasan dan pengetahuan untuk kita semua.

Sumber : Humas BRIN
Exit mobile version