Indeks
News  

KOMANDAN KODIM 0103/AUT HADIR DALAM PELAKSANAAN UPACARA HUT RI KE-78.

NOTULA.NEWS – LHOKSEUMAWE –Komandan Kodim (Dandim) 0103/Aut Letkol inf Hendrasari Nurhono,S.I.P,M.I.P, menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekan Republik Indonesia yang Ke 78 di lapangan Hiraq, Jl. Merdeka Ds. Simpang Empat Kec. Banda Sakti, Kota Lhokseumawe , Kamis (17/8/2023).

 

Adapun Yang mengikuti acara tersebut,

Pj. Walikota Lhokseumawe Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.Cd, Danrem 011/Lw diwakili Kasi Log Korem 011/LW a.n. Mayor Czi Anwar, S.H., M.H, Danlanal Lhokseumawe Letkol Laut (P) Andi Susanto, Dandim 0103/Aut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S. IP M. IP, Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K, serta Unsur Pimpinan Daerah Lainnya.

 

Dikatakan Dandim, pada hari yang bersejarah di seluruh penjuru tanah air, rakyat Indonesia merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78, termasuk di Kota. Lhokseumawe.

 

Lanjut Dandim “bahwa Kemerdekaan bukanlah hadiah, akan tetapi dengan pengorbanan harta benda serta jiwa raga yang tak terhitung jumlahnya, dipersembahkan oleh para pahlawan kita, bahkan rakyat tak berdosa juga ikut menjadi korban hanya untuk merebut kemerdekaan.

 

“hari ini kita dapat menikmatinya serta dapat menghirup udara segar memasuki usia kemerdekaan yang ke 78 tahun”. Jelas Dandim

 

Kemerdekaan adalah anugerah terindah dari Allah SWT bagi bangsa ini, kita harus menyadari dengan terus bekerja, bekerja dan bekerja untuk Indonesia Maju, dengan membangun mulai dari seluruh pelosok negeri terkhususnya dari Kota Lhokseumawe.

Exit mobile version