Sinergi Kesiapan Pengamanan Pilkada: TNI-Polri dan Satpol PP Gelar Latihan Gabungan Dalmas di Lhokseumawe

Avatar

LHOKSEUMAWE – Dalam rangka meningkatkan kesiapan menghadapi Pilkada di wilayah Kota Lhokseumawe dan Kabupaten Aceh Utara, latihan gabungan Pengendalian Massa (Dalmas) digelar di Lapangan Sudirman, Kodim 0103/Aceh Utara, Jum’at (20/9/2024) pagi.

 

Kegiatan ini melibatkan personel gabungan dari TNI Kodim 0103/AUT, Polres Lhokseumawe, Brimob Yon B Pelopor Jeulikat, serta Satpol PP Lhokseumawe.

 

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kasat Samapta AKP Marjuli mengatakan, Latihan yang dimulai pagi hari ini melibatkan beberapa skenario pengendalian massa, mulai dari negosiasi massa, Dalmas awal, Dalmas lanjut, hingga Penindakan Huru Hara (PHH) dengan dukungan penyemprotan Air Water Canon (AWC).

 

Tujuan utama dari latihan ini, sebut AKP Marjuli, adalah memastikan kesiapan personel dalam menghadapi potensi gangguan keamanan selama proses Pilkada mendatang serta meningkatkan sinergi antara TNI, Polri, dan Satpol PP dalam menangani situasi yang berpotensi menimbulkan kerusuhan massa.

 

Harapannya, melalui latihan gabungan ini, semua pihak dapat lebih siap dan terkoordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkada di Aceh Utara dan Lhokseumawe, pungkasnya.

Ikuti notula.news di Google Berita untuk update informasi lebih mudah dan nyaman. Klik di sini

Jasa Buat Web by Altekno Digital Multimedia