Tim Kominfo Aceh Utara terus bergerak ke setiap SKPK / OPD dalam rangka pelayanan digital dengan mengaktifkan kembali website sebagai Media informasi di era milenial.
NOTULA.NEWS – ACEH UTARA –Pemerintah Kabupaten Aceh Utara melalui Bagian Komunikasi Informatika dan Persandian Setdakab Aceh Utara, terus bergerak ke setiap SKPK / OPD dalam rangka pelayanan digital dengan mengaktifkan kembali website sebagai Media informasi di era milenial.
Langkah ini Sesuai arahan Pj. Bupati Aceh Utara Azwardi,AP.,M.Si dalam setiap rapat dan Apel bulanan beberapa waktu lalu.
Tim Kominfo dan Persandian Setdakab Aceh Utara dipimpin Oleh Kabag Kominfor dan Persandian Hamdani,S.Ag.,M.Sos dalam kunjungannya ke Dinas Dinas terus membimbing Admin agar memahami teknik menjalankan web, hal ini juga bertujuan agar setiap SKPK mampu menampilkan berita-berita yang berkaitan dengan kegiatan Dinas untuk diketahui oleh masyarakat luas.
Seperti halnya hari ini Jum’at 5 / 5 /2023 , Tim Kominfo dan Persandian Setdakab Aceh Utara mengunjungi Dinas Pendidkan Dayah Kabupaten Aceh Utara untuk mengedukasi cara nenjalankan website dengan membimbing langsung admin yang ditugaskan oleh Dinas.
Sebelumnya juga Tim Kominfo dan Persandian Setdakab Aceh Utara telah membimbing beberapa SKPK antara lain : Dinas Perhubungan, Sekretariat MPD dan sejumlah SKPK lainnya ujar Hamdani, M.Sos selaku Kabag Kominfo dan Persandian Setdakab Aceh Utara.
Dalam dua bulan kedepan, Ujar Hamdani, M.Sos, semua SKPK dalam Kabupaten Aceh Utara dapat mengaktifkan kembali Website oleh setaip admin yang telah terlatih, selanjutnya terus bergerak ke setiap kecamatan, gampong dan Dayah-dayah Dalam Kabupaten Aceh Utara.
Pemkab Aceh Utara juga akan menerapkan Sistim Pelayanan Pemerinta berbasis Elektronik (SPBE) sehingga masyarakat di 27 Kecamatan dan 852 gampong akan lebih mudah mengakses, Program ini sampai ke tingkat Gampong,ujar Hamdani mantan Kabag Humas Setdakab Aceh Utara.
Ikuti notula.news di Google Berita untuk update informasi lebih mudah dan nyaman. Klik di sini