Cegah Guantibmas, Polsek Dewantara Intensifkan Patroli Malam

Aceh Utara – Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) tetap kondusif, Polsek Dewantara, Polres Lhokseumawe, Polda Aceh terus meningkatkan kegiatan patroli malam hari. Langkah ini diambil untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan (guantibmas) di wilayah hukum Polsek Dewantara.Jum, at, 09 Mei 2025 malam.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H, S.I.K, M.S.M, M.H, melalui Kapolsek Dewantara, IPTU Muhammad Suherno, mengatakan bahwa patroli malam merupakan salah satu strategi preventif yang rutin dilakukan pihaknya, terutama di titik-titik rawan kejahatan yang meliputi Desa Uteun Geulinggang dan Desa Tambon tunong dan lokasi yang kerap menjadi tempat berkumpul warga pada malam hari.

“Patroli malam ini sebagai bentuk kehadiran polisi di tengah masyarakat. Tujuannya untuk mencegah aksi kriminalitas seperti pencurian, balap liar, maupun tindak kejahatan lainnya,” ujar Iptu Suherno.

Selain melakukan patroli, petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada warga yang dijumpai, agar selalu waspada dan turut serta menjaga lingkungan sekitar.

Kapolsek Polsek Dewantara mengajak masyarakat untuk segera melapor apabila melihat atau mengalami hal-hal mencurigakan yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan.

“Kerja sama antara polisi dan masyarakat sangat kami harapkan. Keamanan adalah tanggung jawab bersama,” tambahnya.

Kegiatan patroli ini akan terus dilakukan secara rutin dan ditingkatkan intensitasnya menjelang waktu-waktu rawan, seperti akhir pekan dan malam hari.

Ikuti notula.news di Google Berita untuk update informasi lebih mudah dan nyaman. Klik di sini

Jasa Buat Web by Altekno Digital Multimedia