Lhokseumawe – Sejumlah ibu-ibu dan remaja putri pencinta senam di Kota Lhokseumawe menggelar “Zumba Party Kemerdekaan 2024” di Gedung Multi Purpose Building Arun, sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79.
Widya Maulani, SE, penanggung jawab kegiatan, kepada media pada Sabtu, 17 Agustus 2024, mengatakan bahwa acara “Zumba Party Kemerdekaan 2024” ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh, tetapi juga untuk memeriahkan peringatan HUT kemerdekaan RI yang ke-79.
“Zumba Party sangat baik untuk kebugaran dan kesehatan tubuh, oleh karena itu, kami ibu-ibu dan remaja putri para pencinta senam merayakan HUT RI dengan penggelaran Zumba Party Kemerdekaan secara masal,” ujar Widya Maulani.
Widya Maulani juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan sebagai aspek penting dalam kehidupan. Menurutnya, kesehatan adalah kenikmatan kedua setelah iman kepada Allah. Ia menambahkan, melaksanakan ibadah memerlukan fisik yang sehat dan kuat.
“Oleh karenanya, senam salah satu solusi untuk menjaga tubuh agar tetap bugar dan sehat,” jelas Widya.
Lebih lanjut, Widya Maulani menjelaskan bahwa olahraga senam merupakan salah satu aktivitas yang sangat bermanfaat dalam pengembangan komponen fisik dan kemampuan gerak (Motor Ability). Setiap peserta senam akan mengalami peningkatan daya tahan otot, kekuatan, kelincahan, serta keseimbangan.
“Dengan melakukan senam secara teratur, tentunya akan berdampak pada kesehatan dan perkembangan fisik menjadi lebih baik dan seimbang,” ujarnya.
Oleh karena itu, sambung Widya, bertepatan dengan peringatan hari kemerdekaan ini, para pencinta Senam Zumba di Kota Lhokseumawe menggelar “Zumba Party Kemerdekaan”.
“Selain untuk kebugaran dan kesehatan, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ajang menggali bakat dalam bidang olahraga Senam Zumba serta membangun budaya olahraga senam sebagai gaya hidup sehat,” demikian harap Widya Maulani.
Ikuti notula.news di Google Berita untuk update informasi lebih mudah dan nyaman. Klik di sini