Indeks
News  

Patroli Dialogis Malam Hari, Personel Polsek Sawang Sambang Warga di Warkop 

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Sawang, Polres Lhokseumawe melaksanakan patroli rutin antisipasi gangguan Kamtibmas, Sabtu (17/12/2022) malam, dalam kegiatan ini personel menyambagi warga di warung kopi (warkop).

Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto SIK melalui Kapolsek Sawang, Iptu Ade Candra, SH mengatakan, personel berpatroli dengan sasaran tempat berkumpulnya pemuda, seperti warkop. Selain itu, personel menyambagi masyarakat lainnya.

Lanjutnya, dalam kegiatan ini personel mengimbau untuk bersama – sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), tidak melakukan perbuatan yang dapat menggangu ketentraman warga lainnya.

“Patroli rutin ini sebagai upaya pencegahan terhadap gangguan Kamtibmas di lingkungan masyarakat. Selain itu, warga merasa aman dengan kehadiran polisi di lapangan,” ujarnya.

Kapolsek menambahkan, personel terus mengimbau masyarakat agar tetap waspada akan tindak kejahatan. “Segera melaporkan kepada kami bila melihat hal yang mencurigakan,” pintanya.

Selain untuk mencegah gangguan Kamtibmas, sebut Kapolsek, patroli ini juga bertujuan untuk membangun hubungan yang harmonis dengan masyarakat di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, khususnya Polsek Sawang.[]

Exit mobile version