Personel Polsek Banda Sakti Lakukan Pengamanan Pasar Murah di Terminal Keude Aceh

Avatar

 

LHOKSEUMAWE – Personel Polsek Banda Sakti melakukan pengamanan pasar murah di komplek terminal Keude Aceh, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Kamis (9/2/2023).

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, SIK melalui Kapolsek Banda Sakti, Iptu Faisal, SH mengatakan, pasar murah tersebut dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM Kota Lhokseumawe.

Tujuannya, kata Kapolsek, guna membantu masyarakat untuk mendapatkan barang kebutuhan pokok dengan harga murah dan menjaga keterjangkauan daya beli masyarakat dan tanggap inflasi.

“Adapun barang yang dijual, kata Iptu Faisal, beras 10 kilogram, gula pasir 2 kilogram,.minyak goreng 2 liter dan telur satu papan,” ujarnya.

Kehadiran personel di lokasi, tambah Kapolsek, untuk memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta petugas Disperindagkop. Selain itu, masyarakat juga dihimbau agar tertib.

Ikuti notula.news di Google Berita untuk update informasi lebih mudah dan nyaman. Klik di sini

Jasa Buat Web by Altekno Digital Multimedia