Lhokseumawe – Tim Star Reborn Polres Lhokseumawe kembali bergerak dalam patroli tengah malam untuk mempersempit ruang gerak pelaku peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Lhokseumawe, selasa (20/5/2025) malam hingga menjelang subuh.
Patroli dipimpin oleh IPDA Feri Armiya, S.E., dan melibatkan 12 personel. Fokus utama giat kali ini adalah menyisir titik-titik yang diduga menjadi lokasi transaksi atau lapak sabu, terutama di wilayah-wilayah rawan di Kota Lhokseumawe.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan., S.H., S.I.K., M.S.M., M.H malalui Kasi Humas Salman Alfarasi, S.H., M.M mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menekan pergerakan para pelaku narkoba dan memberikan rasa aman kepada masyarakat. “Kami menyisir lokasi-lokasi yang rawan dijadikan lapak sabu. Ini bentuk komitmen kami dalam mempersempit ruang gerak para pelaku,” ujarnya.
Selain patroli intensif, personel juga melakukan pendekatan dialogis dengan masyarakat secara humanis. Warga diajak untuk berperan aktif melaporkan aktivitas mencurigakan, sehingga upaya pemberantasan narkoba bisa dilakukan secara bersama.
“Pemberantasan narkoba bukan hanya tugas polisi, tapi juga butuh partisipasi masyarakat. Jika ada hal yang menonjol, segera laporkan ke polsek terdekat,” tambahnya.
Langkah ini diharapkan dapat memutus mata rantai peredaran narkoba yang menjadi ancaman serius bagi generasi muda di wilayah hukum Polres Lhokseumawe.
Ikuti notula.news di Google Berita untuk update informasi lebih mudah dan nyaman. Klik di sini