Indeks

Cegah Gejolak Harga, Polsek Muara Dua Pastikan Stok Sembako dan BBM Aman di Pasar Cunda

Lhokseumawe – Guna menjaga stabilitas harga dan ketersediaan kebutuhan pokok masyarakat, Polsek Muara Dua intensif melakukan monitoring harga sembako, BBM, LPG 3 Kg, serta pupuk non-subsidi di wilayah hukumnya. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (27/4/2025) sekira pukul 10.30 WIB, dengan sasaran utama pasar-pasar tradisional, termasuk Pasar Cunda.

Dalam pengecekan tersebut, personel Polsek Muara Dua memastikan bahwa harga sembako di kawasan Muara Dua saat ini relatif stabil. Meski begitu, pihak kepolisian mengingatkan adanya potensi kenaikan harga sewaktu-waktu, mengingat pasokan sembako untuk Kecamatan Muara Dua banyak bergantung dari daerah Brastagi, Sumatera Utara.

Kapolres Lhokseumawe, AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H melalui Kapolsek Muara Dua, Ipda Roni, S.H mengatakan, monitoring ini dilakukan untuk memastikan stok barang kebutuhan pokok tetap aman dan harga di pasar tidak mengalami lonjakan yang meresahkan masyarakat.

“Stok sembako di Pasar Cunda masih mencukupi, dan daya beli masyarakat juga terpantau stabil. Memang ada kenaikan harga pada beberapa komoditas, namun sejauh ini tidak terlalu signifikan,” ujar Ipda Roni.

Ia juga menambahkan, untuk ketersediaan gas LPG 3 Kg dan BBM di wilayah hukum Polsek Muara Dua saat ini dalam kondisi aman dan tidak ditemukan adanya kelangkaan.

“Kami akan terus melakukan pemantauan intensif bersama instansi terkait. Kehadiran kami di tengah masyarakat bertujuan untuk memastikan distribusi berjalan lancar, harga tetap wajar, serta stok kebutuhan pokok selalu tersedia. Apabila ditemukan indikasi penimbunan atau pelanggaran lainnya, akan kami tindak sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.

Melalui langkah preventif ini, Polsek Muara Dua berharap masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang, tanpa kekhawatiran terhadap gejolak harga maupun kelangkaan kebutuhan pokok.

Exit mobile version