Lhokseumawe – Kapolsek Blang Mangat, AKP Saprudin, SH, MH, bersama Camat Blang Mangat, Safriadi, S.STP, MSM, melakukan patroli ke lokasi banjir di Kemukiman Teungoh, Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, Senin (16/12/2024) pagi.
Kapolres Lhokseumawe, AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Blang Mangat, AKP Saprudin, S.H., M.H., mengatakan, Patroli ini mencakup Desa Rayeuk Kareung, Desa Asan Kareung, dan Desa Mane Kareung, yang terdampak banjir akibat hujan deras.
Berdasarkan pantauan, lanjutnya, genangan air di beberapa pekarangan rumah masih mencapai 20-50 cm. Di Desa Asan Kareung, dapur umum sementara aktif membantu warga.
Kami mengimbau warga untuk tetap waspada dan segera melaporkan perkembangan kondisi darurat. “Keselamatan warga adalah prioritas utama,” ujar Kapolsek.
Patroli ini menunjukkan sinergi antara aparat keamanan dan pemerintah dalam membantu masyarakat terdampak bencana, pungkasnya.